WONOSARI, Unit Pengumpul Zakat SMKN1 Wonosari, di bawah pembinaan Baznas DIY menyalurkan 130 paket zakat dan shodaqah kepada para siswa yang memenuhi kriteria pada Jumat 24 November 2023. Paket zakat dan shodaqah berupa bahan makanan pokok dan uang saku diperoleh dari guru karyawan SMKN1 Wonosari dan dari muzakki lainnya.
Penyaluran zakat kali ini merupakan periode kedua di tahun 2023, dan yang pertama setelah UPZ SMKN 1 Wonosari mendapatkan SK Kepengurusan dari Baznas DIY.
Kegiatan diawali dengan sambutan dari Moh.Rokhis selaku Kepala Sekolah. Dalam sambutannya Rokhis berpesan untuk menjadikan zakat ini sebagai motivasi untuk semakin taat kepada Allah SWT dan meningkatkan kerjakeras, serta berharap agar dapat bermanfaat untuk para siswa dan orang tuanya. Selesai sambutan dilanjutkan dengan penyerahan paket zakat secara simbolis kepada salah satu siswa. Kemudian dilaksanakan penyerahan paket zakat kepada 129 siswa lainnya secara bergantian, dikoordinir oleh Suramto selaku ketua pengurus.
Total zakat dan shodaqah yang disalurkan pada periode ini adalah senilai Rp.26.000.000.
Semoga para muzakki dan mendapatkan pahala dari Allah SWT. (AJ)
0 Komentar
Untuk mengirimkan komentar silakan login terlebih dahulu!