SMK Negeri 1 Wonosari menyelenggarakan kegiatan Gelar Karya Tugas Akhir Siswa Tahun 2024 dengan Tema The Fantastic of Wonderland Handayani.
Acara ini diadakan di alun-alun pemda Gunungkidul pada hari Jumat, 24 Mei 2024.Perhelatan rutin ini kembali digelar dengan meriah. Pada gelaran tahun ini, kembali kami digandeng berkolaborasi dengan Dinas Perdagangan Kabupaten Gunungkidul.
Gelar karya ini menempilkan kolaborasi seluruh konsentrasi keahlian yang ada di SMK Negeri 1 Wonosari. Busana yang ditampilkan dalam peragaan busana/ fashion show kali ini adalah busana kasual dan pesta yang merupakan hasil karya para siswa Konsentrasi Keahlian Tata Busana.
Model/peragawati adalah para siswa pilihan dari semua konsentrasi keahlian, sedangkan penata rias dari para siswa konsentrasi keahlian Tata Kecantikan Kulit dan Rambut. Dokumentasi dan live streaming dipercayakan kepada para siswa dari konsentrasi keahlian Multimedia/DKV, humas, sponsorship, dan juga MC acara ini adalah para siswa konsentrasi keahlian Manajemen Perkantoran dan Layanan Bisnis.
Suatu kehotmatan bagi kami karena acara ini dihadiri oleh Bupati Gunungkidul, Bapak H. Sunaryanta beserta Ibu Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Gunungkidul, Ibu Hj. Diah Purwanti Sunaryanta. Selain itu, tamu kehormatan lainnya adalah Kepala Dinas Perdagangan Kabupaten Gunungkidul Bapak Kelik Yuniantoro, S.Sos., Kepala Balai Pendidikan Menengah Kabupaten Gunungkidul Bapak Tukiman, S.Pd. M.T., Ketua Komite Sekolah Bapak Drs, H Tamsir, M.Pd.dan tamu undangan lainnya
0 Komentar
Untuk mengirimkan komentar silakan login terlebih dahulu!